Delima Putih ( Punica Granatum L ) berkhasiat sebagai : Antelmintik;Astringen
Kulit kayu,Kulit buah dan akar tumbuhan ini bisa digunakan untuk obat :
1. Disentri
Cara Pengobatan :
Siapkan daun delima putih segar 5 gram, Rimpang Temu giring 2 gram, Daun jambu biji segar 6 gram, Air 110 ml dibuat infus dan diminum sehari sekali sebanyak 100 ml diulang sampai 7 hari.
2. Keputihan
Cara Pengobatan :
Siapkan kulit buah delima segar 5 gram, Daun Bluntas segar 6 gram, Herba tapak liman 5 gram, Majakan 1gram, Air 110 ml dibuat infus dan diminum sehari sekali 100 ml diulang selama 7 hari.
3. Obat Cacing
Cara Pengobatan :
Siapkan akar delima putih 1 jari, Rimpang temu giring segar 1 jari, Air 110 ml dibuat infus atau diseduh dan diminum sehari sekali 100 ml diulang selama 4 hari.
Terimakasih semoga bermanfaat.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar