Minggu, 29 Mei 2016

Khasiat Tanaman Sidaguri Untuk Atasi Sengatan Lebah

Tumbuhan atau tanaman Sidaguri ( Sida Rhobifolia L ) Berkhasiat sebagai : 
Tanaman manis;Pedas dan Sejuk;Masuk meriden Jantung;Hati;Paru;Usus besar dan kecil;Anti radang Inflamasi;Peluruh Kencing (Diuretik);Analgetik;Akar manis tawar, Sejuk




Akar,Daun dan Bunga tanaman ini bisa digunakan untuk mengatasi penyakit seperti :


1. Perut Mulas


Cara Pengobatan :


Akar Sidaguri dicampur jahe kemudian dikunyah dan ditelan airnya saja. 


2. Rheumatik


Cara Pengobatan :


Seluruh tumbuhan termasuk akarnya sebanyak 60 gram kering kemudian direbus dan diminum airnya. 


3. Sakit Gigi


Cara Pengobatan :


Akar Sidaguri dicuci bersih kemudian dikunyah. 


4. Sengatan Lebah


Cara Pengobatan :


Bunga Sidaguri secukupnya dilumatkan sampai halus kemudian ditempelkan pada bagian yang disengat lebah.


5. Asam Urat Tinggi


Cara Pengobatan :


Sediakan 5 batang akar Sidaguri dicuci bersih dan dipotong kecil-kecil kemudian direbus dengan 2 gelas air sampai mendidih dituang ke gelas beserta akarnya ditutup semalaman dan pada keesokan harinya diminum sebelum sarapan pagi lakukan 2 kali sehari pagi dan sore. 


6. Cacing Kremi


Cara Pengobatan :


Sediakan daun Sidaguri 1/5 genggam, dicuci dan digiling halus, tambahkan 3/4 cangkir air matang dan sedikit garam kemudian diperas dan dimonum 2 kali sehari



CATATAN : Wanita Hamil Dilarang Minum


Demikian beberapa khasiat tumbuhan sidaguri untuk mengatasi beberapa penyakit secara alami semoga bermanfaat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar